Cara Install WordPress Localhost di Xampp

Pada artikel sebelumnya saya telah sedikit menuliskan tentang cara untuk instal aplikasi xampp di windows dan cara install apache localhostnya.

Baik kesempatan kali ini saya ingin melanjutkan artikel tersebut, tepatnya untuk menginstal wordpress di xampp dengan localhost.

WordPress merupakan sebuah CMS blogging yang sangat populer dikalangan blogger, bahkan menurut data yang beredar, wordpress mendiami posisi pertama CMS terpop,uler.

WordPress sendiri sangat menarik untuk dijadikan CMS untuk belajar membuat halaman website, karena website yang dihasilkan dari wordpress sangat menarik. Apalagi jika wordpress yang dibuat itu self host, seperti website wordpress saya di Tulisanlobak.

Cara install wordpress localhost di xampp

Pertama silahkan download terlebih dahulu file wordpress di situs wordpress.org.

Setelah file terdownload, extrac file tersebut ke file xampp – htdocs. Tujuan agar file wordpress menjadi satu di xampp.

 

Cara Install WordPress Localhost di Xampp

Setelah itu silahkan aktifkan Xampp control anda, aktifkan fitur Apache dan Mysql, sebab kita akan membutuhkan 2 fitur tersebut untuk login ke halaman wordpress.

Untuk login ke wordpress silahkan ketikan di browser anda: localhost:8080/wordpress.

Cara Install WordPress Localhost di Xampp



Maka untuk pertama kali anda akan dibawa ke menu setup instalasi wordpress, ikuti saja petunjuk yang diberikan. Namun sebelum anda melanjutkan menginstall wordpress, buat terlebih dahulu Database Phpmyadmin.

Karena tanpa database, wordpress tidak akan bisa terinsal nantinya, berikut cara membuat database phpmyadmin di xampp.

Setelah database untuk wordpress terinstall, kita lanjutkan setup yang tadi:

1. Pilih Bahasa yang ingin anda gunakan (Bahasa Indonesia).

 

Cara Install WordPress Localhost di Xampp

2. Klik Ayo, untuk melanjutkan proses instalasi.

Cara Install WordPress Localhost di Xampp

3. Pada tahapan ke tiga ini, isikan sesuai dengan database yang telah anda buat sebelumnya:

  • Nama database/ basis data.
  • Nama Pengguna (Untuk nama di wordpress anda nanti).
  • Sandi (Untuk login ke wordpress admin anda nantinya).
  • Host Database/ basis data (localhost).
  • Prefiks Tabel (Isikan dengan wp_)
Cara Install WordPress Localhost di Xampp

Setelah selesai, klik kirim. Akan ada notifikasi Ok, sobat blabla….. klik aja Jalankan Pemasangan.

Cara Install WordPress Localhost di Xampp

Setelah anda menjalankan pemasangan, akan diarahkan ke halaman pengaturan identitas situs wordpress anda:

Judul situs: Isikan dengan nama yang anda ingin berikan ke situs anda.
Nama Pengguna: Isikan dengan Nama pengguna situs anda.
Sandi: Isikan dengan pasword yang ingin anda gunakan.
Email: Isikan dengan email anda, yang berguna untuk melakukan reset pasword ketika lupa pasword.

Cara Install WordPress Localhost di Xampp

Pada bagian halangi mesin pencari untuk mengindex situs ini, biarkan saja jangan di centang. Jika anda centang halaman tersebut, maka ketika wordpress anda berapa di Ip publik tidak akan ditemukan. Setelah itu Install wordpress.

Setelah berhasil, silahkan login ke dashboard wordpress anda (localhost:8080/wordpress/wp-admin). Sekarang anda sudah berhasil melakukan instalasi wordprss di Xampp.

Berikut tampilan dari halaman wordpress yang telah kita install:

 

cara install wordpress di xampp
cara install wordpress di xampp

Nah demikianlah cara untuk install wordpress di localhost xampp, semoga beramnfaat.